SENJATA

Mengajak Seluruh ASN untuk Meneladani Semangat Kerja dan Integritas

Kontributor: Humas

Selasa, 15 April 2025 07:32:18

Mengajak Seluruh ASN untuk Meneladani Semangat Kerja dan Integritas
Mengajak Seluruh ASN untuk Meneladani Semangat Kerja dan Integritas

Kementerian Agama Kabupaten Jembrana melaksanakan apel disiplin yang berlangsung dengan nuansa istimewa. Apel yang sejatinya rutin digelar setiap hari Senin ini sempat tertunda karena seluruh pejabat struktural mengikuti acara Halal Bihalal di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bali.

Namun demikian, apel pagi tetap dilaksanakan dan menjadi momen penuh makna karena dirangkai dengan acara Halal Bihalal antar pegawai Kemenag, Penyuluh, Pengawas, dan jajaran KUA se-Kabupaten Jembrana. Kegiatan ini menjadi sarana untuk saling bersilaturahmi dan bermaafan pasca perayaan Hari Raya Nyepi dan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, memperkuat kebersamaan dan semangat kerja di lingkungan Kemenag Jembrana.

Tidak hanya itu, apel pagi ini juga disemarakkan dengan acara pelepasan purna tugas Pengawas Pendidikan Agama Hindu, Ibu Ketut Susila Ngayomi, yang telah mengabdikan diri dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab selama bertahun-tahun dalam dunia pendidikan keagamaan di Jembrana.

Kepala Sub. Bagian Tata Usaha, H Patahul Bari dalam sambutannya, menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Ibu Ketut Susila Ngayomi atas pengabdian, keteladanan, dan kontribusinya dalam mendampingi dan membina guru-guru pendidikan agama Hindu. Beliau juga mengajak seluruh ASN untuk meneladani semangat kerja dan integritas yang telah ditunjukkan selama ini.

Dengan semangat Syawal, seluruh jajaran Kemenag Jembrana diharapkan terus menjaga kekompakan, meningkatkan pelayanan, dan melanjutkan pengabdian dengan semangat yang baru.