BERKAH

BERKAH : Praktik Membuat Banten Pejati dan Klatkat

Kontributor: Humas

Rabu, 13 November 2024 10:13:02

BERKAH : Praktik Membuat Banten Pejati dan Klatkat
BERKAH : Praktik Membuat Banten Pejati dan Klatkat

Jembrana, 13 Nopember 2024 – Tim BERKAH (Berdayakan Ekonomi Rakyat Kreativitas Anak Hebat) kembali mengadakan pelatihan bagi anak-anak perempuan dan laki-laki dalam pembuatan banten pejati dan klatkat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mereka dalam membuat perlengkapan upacara adat, sekaligus melestarikan tradisi budaya yang telah diwariskan secara turun-temurun.

Pelatihan ini dipandu oleh Adi Putra Kencana, dkk yang dengan penuh kesabaran membimbing para peserta dalam memahami teknik pembuatan berbagai elemen banten pejati dan klatkat.

Melalui pelatihan ini, diharapkan anak-anak semakin terampil dalam membuat perlengkapan upacara serta menumbuhkan rasa cinta terhadap budaya dan warisan leluhur.