Harmoni Agama dalam Aksi Nyata: Program Bimadatu Kemenag Jembrana
Selasa, 7 Mei 2024 12:05:16
Jembrana (kemenag) -- Penyelenggara Buddha dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jembrana telah melaksanakan program Bimadatu (Bimbingan Agama dan Bantuan dari Pintu ke Pintu) di Desa Dauhwaru dan Desa Banjar Tengah, Kecamatan Jembrana (7/05).
Dalam upaya menjalankan program yang inklusif dan berkeadilan, tim penyelenggara Buddha tidak hanya memberikan bimbingan agama di kedua desa tersebut, tetapi juga menunjukkan kepedulian nyata dengan menyerahkan bantuan paket sembako langsung kepada masyarakat.
Bantuan paket sembako ini merupakan bentuk konkret dari kerjasama antaragama dalam upaya membantu meringankan beban masyarakat yang tengah menghadapi tantangan ekonomi. Kehadiran program Bimadatu ini tidak hanya menjadi sarana untuk memberikan pemahaman agama, tetapi juga sebagai wujud nyata dari semangat gotong royong dan kepedulian sosial di tengah-tengah masyarakat.
Partisipasi dan dukungan aktif dari berbagai pihak, baik dari pemerintah maupun masyarakat setempat, menunjukkan kesadaran akan pentingnya kerjasama antaragama dalam memperjuangkan kesejahteraan bersama. Program Bimadatu ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi daerah lain dalam membangun harmoni dan kebersamaan antarumat beragama.